Contoh Surat Peminjaman Uang ke Perusahaan Lengkap - Sebagai salah satu seorang karyawan ada kalanya kita membutuhkan dana tak terduga yang bisa saja menguras penghasilan bulanan kita. Misal tiba-tiba pintu rumah rusak, sepeda motor harus segera diservis, anak akan pergi study tour, dan lain sebagainya. Alhasil kekurangan dana pun membuat kita pusing tujuh keliling dibuatnya. Salah satu solusi biasanya kita akan meminjam uang ke saudara atau kerabat bahkan teman dekat. Tentunya agar kita tidak terhindar dari riba jika kita meminjam ke Bank atau Koperasi. Namun biasanya merekapun sedang sama-sama kesusuahan, sehingga apa mau dikata, kita harus putar otak untuk segera mendapatkannya. Maka salah satu cara efektif untuk mendapatkan uang dengan meminjam tanpa rasa cemas, ialah dengan meminjam ke perusahaan tempat kita bekerja. Yang mana jaminannya bisa dengan hanya memotong gaji kita setiap bulannya. Tentu ini menjadi hal yang cukup baik, mengingat keterbatasan kita dalam hal melunasinya.